Hitstat

29 June 2011

1 Korintus - Minggu 16 Rabu

Pembacaan Alkitab: 1 Kor. 6:13-20


Ayat 15 mengatakan, "Tidak tahukah kamu bahwa tubuh kamu semua adalah anggota Kristus?" Karena kita secara organik bersatu dengan Kristus (ayat 17), karena Kristus berhuni di dalam roh kita (2 Tim. 4:22), dan berumah di dalam hati kita (Ef. 3:17), maka seluruh diri kita, termasuk tubuh kita yang telah disucikan, menjadilah anggota-Nya. Karena itu, agar dengan riil menjadi anggota yang demikian, kita perlu mempersembahkan tubuh kita kepada-Nya (Rm. 12:1, 4-5).

Dalam ayat 17 Paulus berkata, "Tetapi siapa yang mengikatkan dirinya pada Tuhan, menjadi satu roh dengan Dia." Kata mengikatkan dalam ayat ini mengacu kepada kesatuan yang organik antara kaum beriman dengan Tuhan melalui percaya ke dalam-Nya (Yoh. 3:15-16). Kesatuan ini diilustrasikan oleh kesatuan ranting-ranting dengan pokok anggur (Yoh. 15:4-5). Ini bukan hanya masalah hayat, tetapi juga dalam hayat (hayat Allah). Kesatuan yang demikian dengan Tuhan yang bangkit hanya dapat terjadi di dalam roh kita.

Ungkapan "satu roh" menunjukkan pembauran Tuhan sebagai Roh itu dengan roh kita. Roh kita telah dilahirkan kembali oleh Roh Allah (Yoh. 3:6), yang sekarang ada di dalam kita (1 Kor. 6:19) dan bersatu dengan roh kita (Rm. 8:16). Inilah perwujudan Tuhan, yang menjadi Roh pemberi-hayat melalui kebangkitan (1 Kor. 15:45; 2 Kor. 3:17), dan yang sekarang bersama-sama dengan roh kita (2 Tim. 4:22). Roh pembauran ini sering disebut dalam surat-surat Paulus, seperti dalam Roma 8:4-6.

Dalam ayat 19 Paulus berkata, "Atau tidak tahukah kamu bahwa tubuh kamu semua adalah bait Roh Kudus yang tinggal di dalam kamu, Roh Kudus yang kamu peroleh dari Allah -- dan bahwa kamu bukan milik kamu sendiri?" Roh Kudus ada di dalam roh kita (Rm. 8:16) dan roh kita ada di dalam tubuh kita. Karena itu, tubuh kita menjadi bait, tempat kediaman Roh Kudus.

Dalam ayat 20 Paulus menarik kesimpulan, "Sebab kamu telah dibeli dan harganya telah lunas dibayar: Karena itu muliakanlah Allah dengan tubuhmu!" Harga yang dikatakan di sini mengacu kepada darah adi Kristus (Kis. 20:28; 1 Ptr. 1:18-19; Why. 5:9). Memuliakan Allah dengan tubuh kita berarti membiarkan Allah yang tinggal di dalam kita (1 Yoh. 4:13), memenuhi dan menjenuhi tubuh kita, dan mengekspresikan diri-Nya sendiri melalui tubuh kita sebagai bait-Nya, terutama dalam hal-hal tentang makan, minum, dan pernikahan, sesuai dengan konteks dari 6:13 hingga 11:1. Untuk ini kita perlu dengan serius dan ketat mengendalikan tubuh kita, membuatnya takluk (9:27), dan mempersembahkannya kepada Allah sebagai persembahan yang hidup (Rm. 12:1).

Ayat-ayat dalam 1 Korintus 6 merupakan satu-satunya ayat-ayat dalam Perjanjian Baru yang memberi tahu kita bahwa tubuh kita adalah anggota-anggota Kristus, kita dengan Tuhan adalah satu roh, dan tubuh kita adalah bait Roh Kudus. Namun, ketika kita membaca ayat-ayat tersebut, kita menganggapnya biasa-biasa saja, tidak mengeluarkan waktu yang cukup untuk mempelajari perkara-perkara penting yang diwahyukan di dalamnya. Berapa banyak waktukah yang telah Anda keluarkan untuk ayat 15, ayat yang mengatakan bahwa tubuh kita adalah anggota Kristus? Sebelum Anda masuk ke dalam pemulihan Tuhan, pernahkah Anda mendengarkan berita tentang menjadi satunya roh kita dengan Tuhan? Pernahkah Anda mendengar berita tentang orang yang mengikatkan dirinya dengan Tuhan menjadi satu roh dengan Dia? Ketiga masalah tersebut perlu dipelajari dengan tuntas. Saya tidak bermaksud hanya mempelajarinya secara harfiah, hitam di atas putih, melainkan mempelajarinya dalam terang dari pengalaman.


Sumber: Pelajaran-Hayat 1 Korintus, Buku 2, Berita 39

No comments: