Hitstat

14 June 2013

Efesus - Minggu 38 Jumat


Pembacaan Alkitab: Ef. 3:19


Efesus 3 mewahyukan tiga perkara penting mengenai Kristus: kekayaan Kristus yang tidak terduga, Ia berumah dalam hati kita, dan dimensi-dimensi-Nya yang universal. Seperti telah kita tunjukkan, Kristus adalah lebar, panjang, tinggi, dan dalam. Siapa dapat menjelaskan berapa lebarnya lebar dan berapa tingginya tinggi? Oh, kita dapat mengalami kekayaan yang tidak terduga dari Kristus yang tidak terukur ini! Kristus itulah lebar, panjang, tinggi, dan dalamnya alam semesta. Haleluya atas Kristus dalam dimensi-dimensi-Nya yang tidak terukur! Kita perlu bertanya kepada diri sendiri, apakah kita mengenal Kristus yang sedemikian atau tidak.

Walaupun Kristus tidak terukur, namun Ia tetap ingin berumah dalam hati kita. Kristus yang tidak terukur ini adalah Persona yang ajaib yang berumah dalam hati kita secara intim. Agar Kristus berumah dalam hati kita, kita harus diteguhkan dengan kekuatan melalui Roh ke dalam manusia batiniah kita. Kemudian kita akan dipenuhi ke dalam seluruh kepenuhan Allah (ayat 19).

Di satu pihak, Kristus yang tidak terukur yang berumah dalam kita ialah Roh itu; di pihak lainnya, Dia adalah kepenuhan Allah itu sendiri. Jika kita telah diteguhkan oleh Roh dan Kristus berumah di dalam kita, kita akan dipenuhi ke dalam seluruh kepenuhan Allah. Jangan mengatakan Kristus hanya Sang Putra, bukan Roh itu dan bukan Allah Bapa. Waspadalah agar Anda tidak berada di bawah pengaruh doktrin kekristenan yang telah disistematiskan itu. Kristus sangat ajaib, sehingga tidak mungkin disistematiskan dalam doktrin. Ketika Ia berumah di dalam kita, Roh itu meneguhkan kita, dan kita akan dipenuhi ke dalam seluruh kepenuhan Allah.

Pernahkah Anda perhatikan bahwa dalam Efesus 3 Paulus membicarakan Roh, Kristus, dan Allah? Roh itu meneguhkan kita, Kristus berumah dalam kita, dan kita dipenuhi ke dalam seluruh kepenuhan Allah. Kristus ialah Sang almuhit. Dialah Roh itu, yang meneguhkan kita, Kristus yang berumah dalam kita, dan Allah yang memenuhi kita ke dalam kepenuhan-Nya. Banyak di antara kita pernah membaca Kitab Efesus tanpa melihat visi Kristus yang sedemikian. Semoga kita semua melihat bahwa Kristus yang kita terima ialah Roh yang meneguhkan dan Allah yang memenuhi kita ke dalam kepenuhan-Nya. Saya dapat bersaksi bahwa Kristus yang saya nikmati ialah Kristus yang demikian ajaib ini!


Sumber: Pelajaran-Hayat Efesus, Buku 4, Berita 77

No comments: