Hitstat

11 April 2010

Kisah Para Rasul Volume 6 - Minggu 1 Senin

Berjuang untuk Kepercayaan
Kisah Para Rasul 15:2
Tetapi Paulus dan Barnabas dengan keras melawan dan membantah pendapat mereka itu. Akhirnya ...Paulus dan Barnabas serta beberapa orang lain pergi kepada rasul-rasul dan penatua-penatua di Yerusalem untuk membicarakan soal itu.

Ayat Bacaan: Kis. 15:1-2; Yud. 3; Gal. 2:5; 4:21-25; 2 Tim. 4:7; Tit. 1:13; 2 Ptr. 1:19

Orang-orang Yahudi yang datang dari Yudea ke Antiokhia adalah orang-orang yang bergairah untuk ajaran Yahudi. Mereka itu sangat antusias, tanpa mempedulikan kesulitan dalam perjalanan, pergi ke Antiokhia dengan tujuan menyebarkan pengajaran bidah mereka. Mereka dengan berani berkata, “Jikalau kamu tidak disunat menurut adat istiadat yang diwariskan oleh Musa, kamu tidak dapat diselamatkan” (Kis. 15:1). Pengajaran ini meniadakan kematian penebusan Kristus, kebangkitan-Nya, kenaikan-Nya, dan segala sesuatu yang Dia ajarkan. Karena itu, Paulus dan Barnabas tidak dapat mentoleransi bidah ini, dan mereka “dengan keras melawan dan membantah” (Kis. 15:2) orang-orang tersebut. Paulus dan Barnabas berjuang untuk kepercayaan (Yud. 3) melawan salah satu bidah terbesar supaya kebenaran Injil boleh tetap tinggal dengan kaum beriman (Gal. 2:5).
Yudas ayat 3 menyinggung perihal “berjuang untuk kepercayaan”. Kata “kepercayaan” dalam ayat ini bukan ditujukan kepada tindakan percaya kita, melainkan ditujukan kepada kepercayaan kita, kepada apa yang kita percayai, yaitu isi Perjanjian Baru (2 Tim. 4:7; Titus 1:13), yang dalamnya kita percaya untuk keselamatan kita bersama. Dalam Perjanjian Baru Allah memberikan kita kepercayaan sebagai pengganti hukum Taurat dalam Perjanjian Lama.
Kita perlu belajar dari surat Yudas untuk takut kepada Allah. Karena kita hidup di zaman yang bengkok, kaum muda khususnya, perlu berjaga-jaga dan waspada. Kita semua harus mempunyai pengertian dasar terhadap Firman Allah. Hal itu akan melindungi kita. Seperti yang dikatakan oleh Petrus, firman itu akan menjadi pelita yang bercahaya di dalam kita (2 Ptr.1:19). Kemudian bila kita bertemu dengan kaum bidah dan murtad, kita akan tahu bahwa pe-ngajaran mereka tentang Persona Kristus dan karya penebusanNya itu keliru dan menghujat, dan kita tidak sudi mendengarkan mereka. Dalam 1 Timotius 6:12 Paulus berkata, “Berjuanglah dalam perjuangan iman yang benar dan rebutlah hidup yang kekal (Tl.).” Hari ini, kita semua perlu dengan setia berjuang untuk kepercayaan yang telah disampaikan sekali untuk selamanya kepada kaum saleh.

No comments: