Hitstat

03 February 2018

Matius - Minggu 18 Sabtu

Pembacaan Alkitab: Mat. 13:1-17
Doa baca: “Tetapi berbahagialah matamu karena melihat dan telingamu karena mendengar.” (Mat. 13:16)

Matius 13:1 mengatakan, “Pada hari itu keluarlah Yesus dari rumah dan duduk di tepi danau (laut).” Pada akhir pasal 12, Raja surgawi, yang telah ditolak sepenuhnya oleh para pemimpin agama Yahudi. memutuskan hubungan dengan mereka. Pada hari itu, Dia keluar dari rumah dan duduk di tepi danau (laut). Ini sangat bermakna. Rumah melambangkan rumah Israel (10:6), dan laut melambangkan dunia orang bukan Yahudi (Dan. 7:3, 17; Why. 17:15). Hal ini melambangkan, bahwa setelah Raja memutuskan hubungan dengan orang Yahudi, Dia meninggalkan umat Israel dan berpaling kepada orang bukan Yahudi. Setelah ini, di tepi laut Dia menyampaikan perumpamaan-perumpamaan mengenai rahasia kerajaan. Ini menyatakan bahwa rahasia kerajaan diwahyukan dalam gereja. Jadi, semua perumpamaan dalam pasal ini disampaikan kepada murid-murid-Nya, bukan kepada orang Yahudi.

Tiga kata pertama dari pasal 13, “Pada hari itu”, menghubungkan pasal ini dengan pasal 12, sebagaimana kata “pada saat itu” yang menghubungkan pasal 12 dengan pasal 11. Frasa “pada hari itu” menunjukkan saat Tuhan menyatakan bahwa Dia telah meninggalkan umat Israel, yaitu saat Dia memutuskan hubungan dengan umat Israel serta berpaling kepada orang bukan Yahudi yang percaya. Rumah menunjukkan rumah Israel, sedangkan tepi laut menunjukkan dunia orang bukan Yahudi. Perpindahan dari rumah tepi laut ini sesuai dengan pernyataan-Nya. 

Karena situasi kekristenan hari ini, kita semua perlu memahami pasal yang penting ini, yaitu pasal yang bahkan lebih penting daripada pasal 5, 6, dan 7. Kita memerlukan terang yang berkenaan dengan pasal ini, supaya kita tidak terkena ragi, disesatkan, dan dirusak.



Sumber: Pelajaran-Hayat Matius, Buku 3, Berita 35

No comments: