Pembacaan Alkitab: 1 Ptr. 4:17; 5:10
Doa baca: 1 Ptr. 5:10
Dan Allah, sumber segala
anugerah, yang telah memanggil kamu dalam Kristus kepada kemuliaan-Nya yang
kekal, akan melengkapi, meneguhkan, menguatkan dan mengokohkan kamu, sesudah
kamu menderita seketika lamanya.
Tulisan Petrus singkat, berisi
hanya delapan pasal. Walaupun demikian, jangka waktu tulisan-tulisan Petrus sangat
panjang. Sebagai contoh, dalam 1 Petrus 1:2 dia berbicara tentang pengenalan dini
Allah Bapa. Kemudian dalam 1:20 dia mengatakan bahwa Kristus sudah diketahui
Allah sebelum dunia dijadikan. Berdasarkan pengenalan dini-Nya, Allah memilih
kita. Perihal Petrus menyebutkan pengenalan dini Allah dan Kristus yang sudah
diketahui sebelum dunia dijadikan menunjukkan bahwa jangka waktu penulisannya
dimulai dari kekekalan yang lampau, dari sebelum dunia dijadikan. Kemudian,
sebagaimana telah kita tunjukkan, Petrus juga membicarakan langit baru dan bumi
baru. Ini mengacu kepada kekekalan yang akan datang, karena pada kekekalan yang
akan datang akan ada langit dan bumi yang baru. Melalui ini kita dapat melihat
bahwa jangka waktu tulisan Petrus mencakup dua kekekalan; berawal dari
kekekalan yang lampau sampai kekekalan yang akan datang.
Bagaimana dengan ruang lingkup
Surat-surat Kiriman Petrus? Ruang lingkup Surat-surat Kiriman Petrus juga sangat
luas. Ruang lingkup ministri Petrus juga luas. Ini ditunjukkan oleh dua ayat
pertama dari 1 Petrus 1: "Dari
Petrus, rasul Yesus Kristus. Kepada orang-orang pendatang yang tersebar di Pontus,
Galatia, Kapadokia, Asia Kecil dan Bitinia, yaitu orang-orang yang dipilih, sesuai
dengan rencana Allah, Bapa kita, dan yang dikuduskan oleh Roh, supaya taat kepada
Yesus Kristus dan menerima percikan darah-Nya." Betapa
luas ruang lingkup ayat-ayat ini dan betapa kaya isinya! Di sini ada pemilihan Bapa,
pengudusan Roh itu, dan penebusan Putra. Tentu saja, dalam ayat 2 Petrus tidak
menggunakan kata penebusan. Dia sengaja menggunakan ungkapan yang lain --
"percikan darah Yesus Kristus". Menggunakan kata penebusan saja
sangatlah sederhana. Tetapi membicarakan percikan darah Yesus Kristus adalah menerangkan
perkara penebusan, mendefinisikannya, dan menerapkannya. Percikan darah Yesus Kristus
adalah penerapan penebusan; ini adalah penebusan yang dijelaskan,
didefinisikan, dan diterapkan.
Kita dapat menggunakan definisi yang khusus untuk
menjabarkan isi dari 1:1 dan 2. Apa yang terdapat dalam ayat-ayat ini adalah
wahyu ekonomi trinitas ke-Allahan yang beroperasi pada diri orang-orang pilihan
bagi partisipasi mereka dalam Allah Tritunggal. Di sini kita nampak operasi
Allah Tritunggal pada diri orang-orang pilihan-Nya bagi partisipasi mereka dalam
keselamatan-Nya yang sempurna. Nanti akan kita bahas definisi ini lebih rinci.
Pada bagian ini, kita menyebutkan contoh ini untuk menunjukkan betapa luas
ruang lingkup tulisan-tulisan Petrus.
Dalam kedua Surat Kirimannya Petrus membahas pemerintahan
universal Allah. Kedua surat ini membicarakan pemerintahan universal Allah. Sebagaimana
kita tahu, Injil Matius membahas kerajaan. Jangan mengira pemerintahan sama dengan
kerajaan. Tidak, kerajaan adalah satu hal dan pemerintahan adalah hal lain.
Suatu negara atau bangsa mempunyai suatu pemerintahan. Meskipun demikian, pemerintahan
bukanlah negara; sebaliknya pemerintahan adalah pusat administrasi dari bangsa.
Meskipun Injil Matius menyajikan kerajaan, pemerintahan tidak ditemukan dalam
kitab itu. Pemerintahan Allah dibahas dalam tulisan-tulisan Petrus.
Pokok bahasan Surat 1 Petrus adalah kehidupan kristiani di
bawah pemerintahan Allah. Pokok bahasan Surat 2 Petrus sedikit berbeda:
persediaan ilahi dan pemerintahan ilahi. Dalam Surat Kirimannya yang kedua,
Petrus menunjukkan bahwa Allah tidak hanya memerintah kita, mengatur kita,
tetapi juga menyuplai kita dengan apa saja yang kita perlukan. Allah menyuplaikan
segala hal kepada kita agar kita menempuh suatu kehidupan yang kudus, kehidupan
kristiani, di bawah pemerintahan-Nya.
Sumber: Pelajaran-Hayat 1 Petrus, Buku 1, Berita 1
No comments:
Post a Comment