Pembacaan Alkitab: Kol. 1:15
Doa baca: Kol. 1:15
Dialah gambar Allah yang tidak kelihatan, yang sulung,
lebih utama dari segala yang diciptakan.
Kita melihat lebih jauh aspek-aspek
tentang persona Kristus dalam Kolose 1. Menurut Kolose 1:15, Kristus adalah
yang sulung dari semua ciptaan, dan menurut ayat 18, Dia adalah yang sulung di
antara orang mati. Sebagai yang sulung dari semua ciptaan, Kristus adalah yang
pertama dari ciptaan-ciptaan Allah, sebagai yang sulung dari antara orang mati
berarti Dia adalah yang pertama dalam kebangkitan. Namun, beberapa guru Alkitab
mengakui bahwa Kristus adalah Yang pertama dalam kebangkitan, tetapi mereka
tidak mau mengatakan bahwa Kristus adalah yang pertama dalam penciptaan Allah.
Tidaklah masuk akal mengatakan bahwa Kristus adalah yang pertama dalam
kebangkitan, tetapi bukanlah yang pertama dalam penciptaan. Gelar “Yang sulung”
digunakan dua kali dalam pasal yang sama, mengacu kepada Kristus sebagai yang
Sulung dalam penciptaan Allah dan dalam kebangkitan. Teologi tradisional
mengakui bahwa Kristus adalah yang pertama dalam kebangkitan, tetapi bukan yang
pertama dalam ciptaan Allah.
Beberapa guru dan ahli teologi tidak
mau mengatakan bahwa Kristus adalah ciptaan. Mereka menyatakan bahwa tidak
mungkin Kristus, Allah itu, Pencipta itu, menjadi ciptaan. Namun, berkaitan
dengan keinsanian-Nya, Kristus benar-benar satu ciptaan. Alkitab dengan jelas dan pasti
mengatakan bahwa Kristus mengambil bagian dalam daging dan darah (Ibr. 2:14).
Kristus menjadi seorang manusia yang memiliki darah dan daging. Bukankah benar
bahwa manusia adalah ciptaan? Bukankah benar bahwa darah dan daging adalah
unsur-unsur ciptaan? Tentu saja keinsanian, daging, dan darah adalah barang
ciptaan. Sebenarnya, mengatakan bahwa Kristus bukan ciptaan hampir sama dengan
mengatakan bahwa Kristus tidak datang di dalam daging, seperti yang disalahkan
dalam 1 Yohanes 4.
Tidak peduli apakah maksud seseorang,
baik atau jahat, asalkan dia menyangkal suatu aspek tentang persona Kristus,
dia mengikuti prinsip antikristus, meskipun dia mungkin melakukannya dengan
tidak sadar. Beberapa orang mungkin mempunyai maksud yang baik tentang
mengagungkan Kristus sebagai Pencipta yang Mahakuasa. Dengan mempunyai maksud
ini, mereka mungkin tidak mau mengatakan bahwa Kristus adalah satu ciptaan.
Namun, Alkitab mewahyukan bahwa mengenai keinsanian-Nya, yang benar-benar
adalah sesuatu yang diciptakan, Kristus adalah ciptaan. Selanjutnya, menurut
Perjanjian Baru, Kristus hari ini tetap seorang manusia. Akan tetapi, beberapa
orang Kristen tidak percaya bahwa Kristus sekarang duduk di atas takhta di
surga sebagai seorang manusia. Yesus Kristus adalah Allah dan manusia. Karena
Dia adalah Allah dan manusia, Dia adalah Pencipta dan ciptaan.
Jika kita mengerti apakah prinsip
antikristus, kita akan menyadari bahwa pengajar-pengajar Alkitab tertentu
dengan tidak sadar mengikuti prinsip ini. Menurut Surat 1 dan 2 Yohanes,
seseorang yang menyangkal suatu butir tentang persona Kristus adalah mengikuti
prinsip antikristus. Semoga kita terkesan dengan fakta bahwa prinsip
antikristus pertama-tama adalah menyangkal sesuatu tentang apa adanya Kristus
dan kemudian menggantikan Kristus dengan sesuatu yang lain.
Sumber:
Pelajaran-Hayat 1 Yohanes, Buku
1, Berita 31
No comments:
Post a Comment