Hitstat

26 June 2017

Wahyu - Minggu 21 Senin



Pembacaan Alkitab: Why. 13:1; Dan. 7:7, 19-20, 23-24
Doa baca: Why. 13:1
Lalu aku melihat seekor binatang keluar dari dalam laut, bertanduk sepuluh dan berkepala tujuh; di atas tanduk-tanduknya terdapat sepuluh mahkota dan pada kepalanya tertulis nama-nama hujat.


Banyak orang agak akrab dengan nubuat-nubuat dalam Kitab Daniel. Dalam berita-berita ini kita perlu memperhatikan empat pasal dalam Kitab Daniel: pasal 2, mengisahkan mimpi Nebukadnezar; pasal 7, wahyu tentang empat binatang yang berasal dari laut; pasal 8, domba jantan dan kambing jantan yang sedang berkelahi, saling menyerang; dan pasal 11, tentang raja negeri utara dan raja negeri selatan. Dalam pasal 8 sebuah tanduk kecil muncul dari antara keempat tanduk kambing itu, dan dalam pasal 11 sesuatu juga muncul dari raja negeri utara. Keduanya sama.

Patung besar dalam pasal 2 terdiri dari empat bagian: bagian kepala, bagian dada dan lengan, bagian perut dan paha, serta bagian kaki (termasuk kesepuluh jari kakinya). Bagian keempat terlebih dulu terbagi menjadi kedua kaki, kemudian menjadi kesepuluh jari kakinya. Zaman sejarah yang ditunjukkan oleh ketiga bagian pertama dari patung itu dan kedua kakinya telah digenapi, namun kesepuluh jari kaki masih belum digenapi. Keempat binatang dalam pasal 7 sama dengan keempat bagian patung besar dalam pasal 2. Binatang pertama dapat disamakan dengan kepala, binatang kedua sama dengan dada dan lengan, binatang ketiga sama dengan perut dan paha, dan binatang keempat sama dengan kaki dengan jari-jarinya. Terakhir, menurut visi dalam pasal 7, binatang keempat memiliki sepuluh tanduk. Kesepuluh tanduk dari binatang keempat ini sesungguhnya adalah kesepuluh jari-jari kaki dari bagian keempat patung besar itu.

Keempat binatang dalam pasal 7 sama dengan keempat bagian patung besar dalam pasal 2. Domba jantan dan kambing jantan dalam pasal 8 sama dengan binatang kedua dan ketiga dalam pasal 7. Raja negeri utara dalam pasal 11 berasal dari salah satu dari keempat tanduk kambing jantan dalam pasal 8. Terakhir, raja negeri utara akan menjadi bayang-bayang, lambang, dari Antikristus, yaitu tanduk kecil yang tercantum dalam pasal 8.

Binatang yang muncul dari dalam laut pada Wahyu 13:1 merupakan bagian yang terakhir dan yang paling penting dari binatang keempat dalam Kitab Daniel (Dan. 7:7-8, 19-26). Baik dalam Kitab Daniel maupun dalam Kitab Wahyu, binatang yang keluar dari laut bukan saja ditujukan kepada Kekaisaran Romawi, bahkan khususnya ditujukan kepada Antikristus. Karena itu, Antikristus adalah binatang yang keluar dari laut, binatang keempat dalam Kitab Daniel 7.

Binatang itu menakutkan dan mengerikan (Dan. 7:7, 19). Pada waktu yang silam, Kekaisaran Romawi melakukan perkara-perkara yang menakutkan dan mengerikan. Kelak, Antikristus juga akan melakukan perkara-perkara yang mengerikan dalam membinasakan manusia. Keduanya kejam dan mengerikan. Daniel 7:7 menunjukkan bahwa binatang itu "sangat kuat". Kekaisaran Romawi adalah kuasa kafir yang paling kuat dalam sejarah, dan Antikristus juga luar biasa kuatnya, kuat dalam kuasa Iblis. Kalau Kekaisaran Romawi mengalahkan semua kekuatan dan kekuasaan yang ada di sekitarnya, maka Antikristus akan menundukkan dan menaklukkan semua kuasa yang ada di sekitar Laut Tengah.


Sumber: Pelajaran-Hayat Wahyu, Buku 3, Berita 40

No comments: