Pembacaan Alkitab: Why. 13:5
Doa baca: Why. 13:5
Kepada binatang itu diberikan mulut yang penuh
kesombongan dan hujat; kepadanya
diberikan juga kuasa untuk melakukannya
empat puluh dua bulan lamanya.
Ketika Iblis dicampakkan, roh kaisar Nero akan dilepaskan dari
jurang maut dan masuk ke tubuh kaisar ketujuh yang telah terbunuh, membuat
jenazahnya hidup kembali dan menjadikannya kaisar kedelapan. Perihal hidup
kembali ini merupakan tiruan terhadap kebangkitan Kristus. Setiap orang yang
tidak beriman kepada Kristus pasti akan tertarik oleh kejadian yang ajaib ini.
Pada tiga setengah tahun yang pertama, kaisar ketujuh akan muncul. Setelah ia
terbunuh dan hidup kembali, kira-kira menjelang pertengahan tujuh tahun itu, ia
akan menjadi kaisar kedelapan. Karena itu, pada tiga setengah tahun yang
pertama, ia, sebagai Antikristus yang hidup kembali, akan menjadi kaisar
kedelapan. Kaisar ketujuh akan meneguhkan perjanjian dengan bangsa Yahudi
selama tujuh tahun, sedang kaisar kedelapan akan menganiaya bangsa Yahudi serta
meninggikan dirinya melebihi Allah. Jadi kematian dan kebangkitan Antikristus
akan menandai satu perubahan yang besar. Karena itu, Antikristus merupakan dua
pribadi. Pada saat sebagai kaisar ketujuh, ia tidak mengagumkan, tidak menarik,
dan bukan penipu. Tetapi setelah ia dibunuh dan hidup kembali, ia akan menjadi
seorang yang berkarakter menakjubkan, menarik dan penuh tipu daya.
Kita telah nampak bahwa
Antikristus yang telah terbunuh dan hidup kembali itu akan memiliki nama kaisar
Nero. Nabi palsu akan menyebabkan "semua
orang, kecil atau besar, kaya atau miskin, merdeka atau hamba, diberi tanda
pada tangan kanannya atau pada dahinya, dan tidak seorang pun yang dapat
membeli atau menjual selain mereka yang memakai tanda itu, yaitu nama binatang
itu atau bilangan namanya" (13:16-17). Nabi palsu akan membujuk
orang banyak agar mereka menyembah Antikristus. Pada saat yang sama, dengan
cara tipu muslihat ia akan menandai mereka dengan nama Antikristus atau dengan
bilangan namanya. Tanda ini akan ditaruh pada dahi atau pada tangan kanan
mereka. Bilangan binatang itu adalah "bilangan seorang manusia",
kaisar Nero, Antikristus yang akan datang itu. Untuk memahami ini kita perlu
hikmat. Dengan hikmat yang diberikan oleh Allah, kita bisa menentukan bahwa
bilangan enam ratus enam puluh enam menunjukkan kaisar Nero. Tidak ada nama
lain yang bisa memberikan bilangan tepat enam ratus enam puluh enam.
Setiap orang yang tidak memiliki tanda binatang
itu, tidak akan bisa membeli atau menjual. Hal itu berarti ia tidak akan bisa
hidup. Keadaan dalam beberapa negara komunis hari ini mengarah ke situasi
demikian. Anda harus mempunyai izin membeli barang-barang, karena ekonomi
secara ketat berada di bawah pengawasan pemerintah. Pada zaman kaisar kedelapan,
setiap orang harus memiliki nama Antikristus sebagai izin untuk menjual atau
membeli. Dalam situasi dunia hari ini, jalan untuk mempersiapkan kedatangan
Antikristus semakin lebih nyata. Lima ratus tahun yang lalu, para peneliti
Alkitab tidak bisa memahami perkara ini semudah kita sekarang. Namun berbagai
peristiwa dunia belakangan ini membuat kita lebih mudah memahami apa yang
dikatakan nubuat-nubuat ini.
Iblis mungkin akan memberikan
kekuatan dan kekuasaan kepada Antikristus sebelum Antikristus dibinasakan.
Tetapi hanya setelah Antikristus terbunuh dan hidup kembali, barulah kesepuluh
raja itu memberikan kekuatan, kekuasaan, dan kerajaan kepada Antikristus
(17:12-13, 17). Demikianlah segenap kekuatan dan kekuasaan akan
dikonsentrasikan dalam satu orang.
Sumber: Pelajaran-Hayat Wahyu,
Buku 3, Berita 43
No comments:
Post a Comment