Hitstat

25 July 2017

Wahyu - Minggu 25 Selasa



Pembacaan Alkitab: Why. 12:14
Doa baca: Why. 12:14
Kepada perempuan itu diberikan kedua sayap dari burung nasar yang besar, supaya ia terbang ke tempatnya di padang gurun, di mana ia dipelihara jauh dari tempat ular itu selama satu masa dan dua masa dan setengah masa.


Tuaian akan diangkat pada saat sangkakala ketujuh, yaitu sangkakala terakhir ditiup (1 Kor. 15:51-52; 1 Tes. 4:15-17). Peniupan sangkakala ketujuh akan berlangsung sampai kekal. Pengangkatan itu akan terjadi pada awal ditiupnya sangkakala ini.

Menurut nubuat secara alkitabiah, Antikristus hanya akan berkuasa pada wilayah-wilayah Eropa, Asia Kecil, Palestina dan Afrika Utara. Ibu kota kerajaan Antikristus, Roma, akan menjadi pusat kapitalisme (Why. 18). Seluruh bumi berada di bawah pengaturan kedaulatan Allah. Saya percaya Amerika Serikat akan dilindungi Allah sepenuhnya hingga Tuhan datang kembali. Seperti yang telah saya katakan, saya percaya Amerika Serikat akan menjadi padang gurun seperti yang dinyatakan dalam Wahyu 12. Suatu tempat yang aman dan tempat perlindungan bagi banyak pengungsi. Dari puluhan juta orang Kristen di Amerika Serikat, tidak banyak yang akan menjadi pemenang. Sudah tentu mereka tidak akan dibunuh oleh Antikristus, karena Amerika Serikat tidak termasuk dalam wilayah Antikristus. Karena Amerika Serikat akan menjadi tempat yang aman dan tempat perlindungan, maka orang-orang Kristen di negara ini tidak akan menjadi pemenang duluan. Mereka akan termasuk dalam tuaian.

Selama kesusahan besar, orang-orang Kristen akan dianiaya dan bahkan banyak yang menjadi martir. Tetapi sejumlah besar umat Allah akan melarikan diri ke Amerika Serikat, dengan demikian mereka akan termasuk dalam tuaian. Melalui melihat tergenapnya nubuat-nubuat dan laporan peristiwa yang mutakhir, mereka akan terdorong untuk mencari Tuhan dan mengasihi-Nya dengan sungguh-sungguh. Mereka semua menjadi sadar bahwa Tuhan Yesus akan kembali tidak lebih dari tiga setengah tahun. Karena itu, setiap orang akan bertumbuh dalam hayat dan menjadi matang.

Dalam Alkitab, binatang-binatang dipakai untuk melambangkan suatu bangsa. Berdasarkan fakta ini, mungkin kita akan bertanya, bangsa manakah yang dilambangkan oleh burung nasar. Sudah tentu jawabannya adalah Amerika Serikat. Ini bukan kebetulan, melainkan merupakan pengaturan Allah yang penuh hikmat. Dalam pengaturan Allah, nenek moyang negeri ini memilih burung nasar sebagai lambang negara. Meskipun dalam Alkitab tidak ada ayat yang mengatakan bahwa burung nasar adalah lambang dari Amerika Serikat, namun saya yakin, dalam pengaturan Allah, burung nasar dalam pasal ini ditujukan kepada Amerika Serikat. Itulah sebabnya saya yakin Amerika Serikat akan menjadi padang gurun dalam Wahyu 12 dan sebagai tempat perlindungan bagi umat Allah yang mengungsi.

Saya sungguh gembira karena Tuhan telah mengutus pemulihan-Nya ke negeri ini! Saya percaya gereja-gereja lokal akan didirikan di semua kota besar dari kelima puluh negara bagian Amerika Serikat. Gereja-gereja sejati itu akan memimpin umat Allah kembali ke ekonomi-Nya. Pertama-tama, gereja-gereja akan menghasilkan buah bungar yang hidup. Kedua, gereja-gereja akan dipakai untuk merawat umat Kristen selama kesusahan besar. Banyak orang akan melarikan diri ke Amerika Serikat. Pada saat itu, tidak seorang pun menentang atau mengkritik gereja-gereja lokal; sebaliknya banyak orang akan datang ke gereja-gereja lokal.


Sumber: Pelajaran-Hayat Wahyu, Buku 3, Berita 48

No comments: