Pembacaan Alkitab: Ef.
3:17
Kita tidak seharusnya memiliki
ketentuan-ketentuan apa pun dalam sidang. Kita mungkin menikmati pembebasan roh
dengan suatu cara yang khas, tetapi kita tidak boleh bersikeras agar orang lain
mengikuti cara-cara itu. Sekalipun dalam sidang-sidang di tempat tertentu ada
cara-cara yang sangat berbeda dengan cara-cara yang biasa kita lakukan, kita
tetap harus bisa menyuplaikan hayat dan menyuplaikan kekayaan Kristus kepada
orang lain. Selain itu, kita juga harus bersedia menerima bantuan dari orang
lain. Dengan cara demikian kita akan memiliki persekutuan yang sejati dan
mengalami suatu suplai secara timbal balik.
Kita wajib senantiasa memusatkan
perhatian kita kepada Kristus dan tidak terlibat dalam perdebatan tentang
doktrin atau praktek-praktek. Memang, untuk mengetahui bagaimana menyuplaikan Kristus
kepada orang lain dengan cara yang demikian kita harus banyak belajar dan
banyak mengalami. Namun demikian, yang terpenting bagi kita ialah belajar
bagaimana menyesuaikan diri dengan sidang-sidang yang berbeda dengan sidang
kita dan bagaimana berfungsi dengan wajar dalam sidang-sidang tersebut.
Misalkan mereka yang di lokal tertentu mempraktekkan doa atau kesaksian yang
panjang, kita harus mengikuti saja cara mereka, jangan mempertahankan doa dan
kesaksian yang pendek dan singkat. Jika kita mempertahankan cara doa dan
kesaksian kita, kita akan melukai orang lain dan menyebabkan mereka berpikiran
yang tidak-tidak, yaitu mengira kita orang asing atau orang yang aneh.
Kita semua perlu belajar
menyuplaikan hayat dalam segala macam persidangan orang Kristen. Jangan
sekali-kali meremehkan cara sidang yang berbeda dengan cara sidang kita.
Sebaliknya, dalam sidang mana pun kita harus dapat menyalurkan kekayaan Kristus
ke dalam kaum saleh. Jika kita telah benar-benar menggusur semua ketentuan
dalam pengalaman kita, kita akan dapat melakukan hal ini. Untuk kesatuan dan
untuk penyuplaian hayat, kita harus dapat menyesuaikan diri dengan cara-cara
yang dipraktekkan oleh orang lain di dalam sidang mereka.
Dalam pemulihan Tuhan kita tidak
berniat membentuk suatu denominasi lain. Sebaliknya kita perlu diselamatkan
dari semua perpecahan dan menerima semua orang Kristen yang sejati. Dalam
sidang kita boleh mempraktekkan doa-baca dan menyeru nama Tuhan, tetapi kita
tidak boleh membiarkan praktek-praktek itu menjadi suatu ketentuan. Mungkin
saja pada tahun-tahun yang mendatang Tuhan akan memberi kita praktek-praktek
yang baru yang berkaitan dengan membebaskan roh. Iman kita dalam Kristus dan
kepercayaan kita kepada Alkitab tidak dapat diubah, tetapi cara-cara bersidang kita
harus senantiasa terbuka untuk menerima sesuatu yang baru dan yang lebih baik
dari Tuhan. Dengan demikian kita akan mempraktekkan hidup gereja tanpa
berpegang pada ketentuan apa pun.
Sumber: Pelajaran-Hayat Efesus, Buku 4, Berita 86
No comments:
Post a Comment